Hidung tersumbat atau lebih familiar disebut hidung mampet adalah salah satu gangguan ringan yang sering terjadi pada kita. Penyebabnya bisa bermacam-macam, seperti karena terkena flu, alergi udara atau mungkin hidung kemasukan benda asing yang mengakibatkan hidung menjadi mampet. Akibatnya pun lendir keluar lebih banyak, suara menjadi sengau, kepala mendadak terasa pening, pandangan mata juga ikut-ikutan kabur dan banyak lagi akibat lainnya.
Aktifitas pernapasan juga akan terganggu karena hidung tersumbat. Maka dari artikel ini akan memberikan kiat khusus cara mengatasi hidung tersumbat bagi anda dan juga bayi. Baca dengan secermat mungkin ya!
Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Secara Alami Dengan Cepat
{1.} Mengatasi Hidung Mampet Pada Orang Dewasa
Orang dewasa juga bisa mengalami hidung mampet, tapi anda jangan buru-buru panik. Ikuti tips di bawah ini:
Orang dewasa juga bisa mengalami hidung mampet, tapi anda jangan buru-buru panik. Ikuti tips di bawah ini:
- Makanlah sup ayam karena kandungan sistein pada sup ayam berfungsi mengencerkan lendir pada hidung, sehingga lendir lebih encer dan mudah untuk dikeluarkan.
- Mandi atau berendam dengan air hangat juga berkhasiat mempercepat proses pengenceran lendir pada hidung, karena air hangat menciptakan uap air yang berfungsi mengencerkan lendir di hidung.
- Menghirup larutan tetesan minyak kayu putih dalam air panas juga mampu melegakan rongga hidung yang tersumbat.
- Berikutnya adalah berkumur campuran air dan garam, terlihat sederhana tapi manfaatnya besar untuk menyembuhkan hidung anda yang tersumbat.
- Minum air jeruk hangat, bisa jeruk lemon maupun jeruk nipis yang diperas dan dilarutkan dalam air hangat serta tambahkan madu. Hidung anda akan terasa longgar dan badan ikut hangat.
{1.} Mengatasi Hidung Mampet Pada Bayi
Jika bayi anda mengalami hidung mampet, hal pertama yang harus anda lakukan adalah tetap berusaha tenang. Karena bayi yang merasa terganggu dengan hidungnya yang mampet akan rewel dan terus-terusan menangis. Tetap tenang dan segera bertindak cepat dengan mengikuti tips di bawah ini:
Jika bayi anda mengalami hidung mampet, hal pertama yang harus anda lakukan adalah tetap berusaha tenang. Karena bayi yang merasa terganggu dengan hidungnya yang mampet akan rewel dan terus-terusan menangis. Tetap tenang dan segera bertindak cepat dengan mengikuti tips di bawah ini:
- Jika orang dewasa bisa berkumur campuran garam dengan air hangat, untuk kasus bayi anda cukup melarutkan setengah gelas air hangat dengan satu sendok teh garam kemudian teteskan sebanyak dua kali di lubang hidung bayi. Lakukan hal ini minimal 3 kali sehari. Ini berkhasiat untuk mengencerkan lendir di hidung bayi anda.
- Ciptakan udara hangat atau inhalasi buatan yang membantu bayi menjalani penguapan secara alami. Dengan cara menaruh baskom berisi air panas yang sudah dicampuri minyak telon di sudut kamar bayi. Penguapan alami ini sangat membantu melegakan hidung bayi anda.
- Aturlah posisi tidur bayi anda dengan kepala lebih tinggi dari badan dengan memberikan bantal yang lebih dari biasanya.
- Mandikan bayi dengan air hangat serta jemur bayi anda di pagi hari. Karena udara hangat mampu melegakan hidung serta mengencerkan lendir di hidung bayi anda.
Semoga tips diatas bisa menjadi solusi bagi anda yang sering kebingungan bagaimana cara mengatasi hidung yang tersumbat. Jika anda memiliki alergi debu atau dingin, hindarilah situasi atau keadaan yang membuat anda beresiko alergi kambuh.Untuk kasus bayi, rutin menjemurnya di pagi hari selama beberapa menit juga mampu menurunkan resiko hidung mampet. Semoga artikel ini solutif bagi anda dan keluarga!
0 Response to "Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Secara Alami Dengan Cepat"
Post a Comment