Contoh Surat Lamaran Kerja - Setelah menyelesaikan suatu jenjang pendidikan terakhir tentu keinginan Anda ialah secepatnya mendapatkan pekerjaan. Nah, bagi Anda yang ingin melamar suatu pekerjaan, Anda diwajibkan untuk memasukkan surat lamaran kerja ke tempat Anda akan melamar pekerjaan. Berikut ini, kami akan menyajikan beberapa contoh surat lamaran kerja baik itu ke instansi pemerintah ataupun swasta. Sebelum itu, terlebih dahulu kami akan memberikan struktur dan tips membuat suatu surat lamaran kerja yang baik dan benar. Yuk, di intip..
contoh surat lamaran kerja
TIPS MEMBUAT SURAT LAMARAN KERJA
Inilah beberapa tips tentang cara membuat surat lamaran kerja yang baik dan benar, yaitu :
Gunakan bahasa penulisan yang baik dan benar usahakan sesuai dengan EYD, gunakan juga bahasa-bahasa yang lebih sopan dan santun karena hal itu akan menjadi nilai positif tersendiri bagi Anda.
Lengkapi semua persyaratan yang diminta oleh perusahaan, jangan sampai anda remehkan hal ini. Jika sampai Anda remehkan maka jangan harap surat lamaran Anda akan ditindak lanjuti.
Tunjukkan kemampuan Anda, jelaskan bahwa Anda berkompeten dibidang ini atau itu, kalau perlu tunjukkan portofolio yang pernah Anda buat, namun perlu diingat juga jangan terkesan terlalu menyombongkan kemampuan Anda, siapa tahu hal tersebut akan menjadi boomerang bagi Anda.
Terkadang seseorang lebih memilih mengirim surat lamaran kerja yang telah diketik dengan komputer kemudian dicetak, namun saya sarankan tulislah dengan tangan Anda sendiri serapi mungkin. Percayalah. Karena banyak yang bilang perusahaan bisa melihat kepribadian seseorang hanya dari tulisan tangannya saja.
Lampirkan sertifikat pendukung lainnya untuk menambahkan kriteria kemampuan Anda, sehingga pihak HRD lebih mempertimbangkan Anda.
STRUKTUR SURAT LAMARAN KERJA
Dalam sebuah surat lamaran kerja harus memuat berbagai informasi penting dan dengan format yang mudah dipahami dengan baik. Berikut ini susunan pembahasan dalam membuat surat lamaran kerja.
1. Tempat dan tanggal penulisan
2. Perusahaan yang ditujukan
3. Salam hormat
4. Kata pengantar (memuat informasi dimana info lowongan kerjanya di buat dan salam pengantar)
5. Biodata pribadi
6. Info pribadi dan pengalaman dan skill
7. Harapan
8. Penutup
Contoh-contoh Surat Lamaran Kerja
Contoh Surat Lamaran Kerja #1
Hal : lamaran pekerjaan
Kepada Yth.,
Bpk / Ibu Personalia
PT. Maju Terus Pantang Mundur
Jl. Mawar Merah No 88
Jakarta Barat
Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan dari PT. Maju Terus Pantang Mundur yang saya dapatkan dari harian Merdeka pada tanggal 15 Nopermber 2013. Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan dan bergabung ke dalam perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin. Adapun bagian pekerjaan yang saya maksudkan adalah bagian Marketing dengan kode (MG) di perusahaan PT. Maju Terus Pantang Mundur.
Berikut ini adalah data singkat saya
Nama : Mahdani dret S.sos
Tempat / Tgl. lahir : Jakarta, 05 Mei 1995
Pendidikan Terakhir : S1 Manajemen Informatika
Alamat : Jln. Penggangsaan Timur No. 56
Telepon (HP) : 081 234 567 891
Status : Belum Menikah
Dan saat ini saya dalam keadaan yang sehat dan dapat berbahasa Inggris dengan fasih. Kejujuran selalu saya utamakan dan latar belakang pendidikan saya sangat memuaskan, dan saya juga dapat mengoperasikan komputer baik itu Lotus Spreedsheet, MS Office Word, Excell, Access dan beberapa macam software perkantoran lainnya.
Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :
1. Daftar Riwayat Hidup
2. Foto copy ijazah S1
3. Foto copy transkrip nilai
4. Foto copy sertifikat kursus dan pelatihan
5. Pas photo yang terbaru
Kesempatan wawancara dari Bapak / Ibu Personalia sangat saya harapkan agar saya dapat menjelaskan lebih rinci tentang potensi dan kemampuan saya untuk perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin.
Demikian surat lamaran ini, Saya ucapkan terima kasih atas perhatian Bapak / Ibu personalia.
Hormat saya,
Mahdani dret S.sos
Contoh Surat Lamaran Kerja #2
Makassar, 20 Juni 2013
Kepada Yth.
HRD Manager PT. Masih maju, Tbk.
Jl. Jendral Sudirman No. 43
Makassar
Dengan hormat, Saya yang bertandatangan dibawah ini :
Nama : Andi Kabar, SE
Tempat, Tanggal Lahir : Makassar, 8 Mei 1980
Alamat : Jl. Perintis Kemerdekaan VII No. 14
No. Telp/HP : 082 343 567 123
Pendidikan Terakhir : S1 Akuntansi
Dengan ini mengajukan surat permohonan untuk bekerja di perusahaan Bapak/Ibu sebagai Accounting Manager.
Saat ini saya memiliki pendidikan Strata 1 yang memiliki korelasi dengan pekerjaan terkait, dan memiliki sedikit pengalaman sebagai Accounting Manager di salah satu Perusahaan terkemuka di Jakarta.
Dengan surat permohohan ini, saya menyatakan siap untuk memberikan waktu dan tenaga apabila di perlukan dan besar harapan saya untuk dapat mengikuti tes seleksi dan wawancara.
Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Hormat Saya
Andi Kabar, SE
Lampiran Surat :
Daftar Riwayat Hidup
Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
Fotocopy Ijazah Terakhir
Fotocopy Sertifikat Keahlian Komputer
Fotocopy Sertifikat Keahlian Bahasa Inggris
Contoh Surat Lamaran Kerja #3
Jakarta, 15 Nopember 2013
Kepada Yth.,
Bapak/Ibu Menteri Dalam Negeri
Kabinet Indonesia Bersatu II
di Jakarta
Saya yang bertanda tangan di bawah ini
Nama : Samsul Arifin
Tempat&Tgl Lahir : 08 Agustus 1988
Jenis Kelamin : Laki-laki
Pendidikan/Jurusan : S-1 / Pendidikan
Agama : Islam
Alamat : Jl. Pegangsaan Timur no 88
No HP : 081 801 020 304
Dengan ini ingin menyampaikan permohonan kerja kepada Bapak / Ibu, agar dapat diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Departemen Dalam Negeri dengan jabatan ..... ( kode :.....)
Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu, berikut ini saya lampirkan data-data :
1. Foto copy Ijazah terakhir dan transkrip nilai 2 lembar
2. Foto copy Kartu Pencari Kerja 2 lembar
3. Foto copy KTP 2 lembar
4. Pas photo terbaru 5 lembar
Demkian surat lamaran kerja ini semoga Bapak/Ibu dapat mempertimbangkannya, dan atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Samsul Arifin, Spd.
Contoh Surat Lamaran Kerja #4
Makassar, 06 Mei 2013
Hal : Lamaran Pekerjaan
Lamp : Berkas
Yth.
Kepala SMA Negeri 21
Perum. Bumi Tamalanrea Permai (BTP)
Makassar
Dengan hormat, yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Adhelia, S, Pd
Tempat, Tanggal Lahir (usia) : Ujung Pandang, 11 Januari 1990 (22 tahun)
Jenis Kelamian : Perempuan
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir (IPK) : S1 Pendidikan Teknik Informatika Universitas Negeri Makassar (IPK :3,00)
Alamat : Jl. Bontoduri II
Handphone : 085 242 272 ***
Dengan ini saya menyampaikan permohonan lamaran kerja kepada Bapak/Ibu kepala SMA Negeri 21 Makassar, kiranya saya dapat diterima sebagai guru honorer untuk jabatan guru TIK atau Komputer di sekolah yang Bapak/Ibu pimpin, sebagai pertimbangan Bapak/Ibu bersama ini saya lampirkan :
1. Fotocopy ijazah terakhir yang telah dilegalisasi oleh pejabat yang berwenang.
2. Fotocopy ijazah akta IV yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang.
3. Daftar riwayat hidup (Curriculum Vitae).
4. Fotocopy transkrip nilai yang telah dilegalisasi oleh pejabat yang berwenang.
5. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (1 rangkap).
6. Pas foto ukuran 3×4 (berwarna 2 lembar)
Demikian surat ini dibuat agar dapat dipertimbangkan. Atas perhatian Bapak/Ibu saya ucapkan terimakasih.
Hormat saya,
Adhelia, S. Pd
Sekian beberapa Contoh Surat Lamaran Kerja yang bisa kami berikan. Kami mendoakan semoga Anda secepatnya dapat pekerjaan yang layak dan sesuai dengan kemampuan Anda. Semoga Sukses. Terima Kasih.
Sumber: http://www.seocontoh.com
0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja yang Benar"
Post a Comment